Hulu Sungai Tengah – (MTsN 4 HST) Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 4 Hulu Sungai Tengah (HST) menggelar kegiatan Diseminasi Bimbingan Teknis (Bimtek) tindak lanjut Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) di ruang guru pada Senin, (11/11/2024). Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Madrasah (Kamad) dan Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) bidang kurikulum. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman lebih mendalam kepada para pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) mengenai pemanfaatan hasil AKMI dalam meningkatkan kualitas pembelajaran.
Dalam sesi pertama, Abdul Wahid, S.Pd, sebagai peserta Bimtek AKMI Daring, menyampaikan materi seputar tindak lanjut AKMI. Ia menjelaskan kepada para PTK mengenai pemahaman dan pemaknaan raport madrasah yang merupakan hasil asesmen. Selain itu, Abdul Wahid juga memperkenalkan wawasan tentang empat literasi penting, yaitu literasi membaca, numerasi, sains, dan sosial-budaya, serta cara mencapainya melalui desain pembelajaran yang terintegrasi.
Luluk Nindya Rizky Amanda, S.Kom, yang juga menjadi peserta Bimtek AKMI Daring, melanjutkan sesi dengan materi tentang skenario pembelajaran terintegrasi. Luluk memaparkan berbagai model pembelajaran dan media pembelajaran yang relevan dengan empat literasi utama. Ia memberikan panduan mengenai metode yang efektif untuk membantu siswa mengembangkan kompetensi yang dibutuhkan sesuai standar AKMI.
Para peserta diseminasi tampak antusias mengikuti kegiatan ini, karena materi yang disampaikan tidak hanya bersifat teoritis tetapi juga aplikatif untuk diterapkan dalam pembelajaran sehari-hari. Diharapkan, melalui diseminasi ini, para guru MTsN 4 HST dapat mengimplementasikan hasil AKMI dengan lebih efektif demi meningkatkan kualitas pendidikan madrasah.
Copyright © 2017 - 2025 MTsN 4 Hulu Sungai Tengah All rights reserved.
Powered by sekolahku.web.id